Spanyol Kritis... Beli Rumah Rp 1,9 Miliar, Izin Tinggalnya Gratis!

Written By bopuluh on Senin, 19 November 2012 | 21.55

KOMPAS.com - Saat ini Spanyol memiliki lebih dari 700.000 rumah tidak terjual setelah pasar realestat di negara tersebut mengalami hambatan. Demi mengatasi anjloknya pasar realestat di negara tersebut, pemerintah Spanyol menggodok kebijakan baru, yaitu pemberian izin tinggal kepada warga asing yang membeli rumah dengan nilai lebih dari 160.000 Euro atau lebih dari Rp 1,9 miliar.

Pemerintah Spanyol mengambil langkah ini demi mengurangi "kembungnya" persediaan rumah yang tidak terjual di negaranya. Sekretaris Kementrian Perdagangan Jaime Garcia-Legaz berharap, rencana tersebut dapat disetujui dalam waktu seminggu ke depan.

Langkah unik ini pada dasarnya menyasar pada pasar domestik China dan Rusia yang memiliki permintaan stagnan dan belum menunjukkan tanda-tanda perbaikan. Tawaran yang diberikan oleh Spanyol kepada pihak asing tersebut telah mengalahkan langkah yang dilakukan oleh negara-negara penerima bail-out lainnya seperti Irlandia dan Portugal.

Sejauh ini, di negara-negara tersebut, surat-surat kependudukan baru ditawarkan pada asing dengan pembelian properti lebih dari 400.000-500.000 Euro. Ini sangat bisa dibandingkan dengan Spanyol yang sudah rela memberikan surat kependudukan "hanya" dengan pembelian properti seharga 160.000 Euro.

Di satu sisi, perekonomian Spanyol sendiri tengah menggeliat dan mengalami resesi dengan tingkat pengangguran hingga 25 %. Dalam kesulitan seperti ini, pihak bank telah menyita ribuan rumah dan mengusir pemiliknya lantaran mereka tak mampu membayar cicilan.

Seperti diberitakan, 16 negara lain yang juga menggunakan Euro telah setuju untuk meminjamkan Spanyol lebih dari 100 miliar Euro. Pinjaman tersebut untuk membantu menopang beban yang ditanggung oleh bank karena pinjaman buruk dan investasi.

Saat ini Spanyol tengah berada dalam tekanan untuk meminta pinjaman dari luar negeri. Pinjaman ini nantinya akan dialokasikan untuk mengatur utang dan defisit yang telah terjadi.

Sebelumnya, Bank Sentral Eropa telah berjanji untuk membeli obligasi negara-negara bermasalah. Pembelian ini bertujuan untuk membantu menurunkan biaya pinjaman negara yang bersangkutan.

Menanggapi hal tersebut, pemerintah Spanyol mengatakan sedang menunggu sampai mereka mengetahui kondisi yang tengah terjadi dan kemungkinan lain di masa mendatang sebelum membuat keputusan apapun. 


Anda sedang membaca artikel tentang

Spanyol Kritis... Beli Rumah Rp 1,9 Miliar, Izin Tinggalnya Gratis!

Dengan url

http://agetoddlernutrition.blogspot.com/2012/11/spanyol-kritis-beli-rumah-rp-19-miliar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Spanyol Kritis... Beli Rumah Rp 1,9 Miliar, Izin Tinggalnya Gratis!

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Spanyol Kritis... Beli Rumah Rp 1,9 Miliar, Izin Tinggalnya Gratis!

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger