Bolos Rapat Pengupahan, Buruh Merasa Tak Dilibatkan

Written By bopuluh on Kamis, 31 Oktober 2013 | 22.56


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI telah menetapkan besaran Upah Minimum Provinsi DKI Jakarta sebesar Rp 2.441.301,74. Hal tersebut membuat buruh kecewa karena merasa tidak dilibatkan untuk penetapan.

Padahal, saat Rapat Dewan Pengupahan yang digelar pertama kali, yakni pada Rabu, satu perwakilan buruh  mengaku diancam  dan disebut pengkhianat. Rapat pun diundur menjadi Kamis kemarin. Namun, tetap saja perwakilan buruh tidak ada yang hadir.

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Said Iqbal menyatakan, buruh akan melakukan terus melakukan perlawanan. Dan dia menuding Joko Widodo tidak layak menjadi presiden.

"Jokowi tidak layak jadi presiden karena tidak bisa memperhatikan kesejahteraan buruh," kata Said saat dihubungi, Jumat (1/11/2013).

Selain itu, kata dia, buruh akan menempuh jalur hukum, dan akan membawa permasalahan ini ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) karena buruh tidak dilibatkan dalam penetapan UMP ini.

"Buruh pasti melakukan perlawanan, secara hukum dan akan melakukan aksi terus menerus," ujar Said.

Setelah melewati rapat panjang antara pengusaha, pemerintah, dan tanpa dihadiri unsur pekerja, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo akhirnya menetapkan besaran Upah Minimum Provinsi DKI Jakarta sebesar Rp 2.441.301,74. .

Sebelum ditetapkan, Dewan Pengupahan Jakarta memberikan dua rekomendasi besaran UMP DKI. Unsur pengusaha menyodorkan nilai sebesar Rp 2.299.860,33, sedangkan unsur Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI menyodorkan Rp 2.441.301,74. Adapun unsur buruh diketahui absen dalam pengusulan UMP.

Soal tuntutan, buruh menghendaki agar besaran UMP DKI sebesar Rp 3,7 juta. Jokowi mengaku tidak dapat berbuat banyak. Sebab, nilai uang yang disodorkan Dewan Pengupahan jauh di bawah tuntutan buruh. Ia pun tak mungkin mengintervensinya. Ia juga berharap keputusannya dapat diterima oleh semua pihak.

Editor : Ana Shofiana Syatiri

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:
Demo Buruh

Anda sedang membaca artikel tentang

Bolos Rapat Pengupahan, Buruh Merasa Tak Dilibatkan

Dengan url

http://agetoddlernutrition.blogspot.com/2013/10/bolos-rapat-pengupahan-buruh-merasa-tak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bolos Rapat Pengupahan, Buruh Merasa Tak Dilibatkan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bolos Rapat Pengupahan, Buruh Merasa Tak Dilibatkan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger