Koin, Pemecah Masalah Furnitur Kantor...

Written By bopuluh on Jumat, 05 Juli 2013 | 22.55

www.designboom.com

Koin dapat memecahkan sekaligus memudahkan masalah perabot bongkar pasang untuk keperluan kerja.

www.designboom.com

Dua komponen yang berbeda disatukan oleh koin melalui bagian permukaan perabot.

www.designboom.com

Koin juga dapat digunakan untuk menyatukan beberapa komponen kotak penyimpanan bersama-sama

www.designboom.com

Nendo Ofon dapat dibongkar pasang secara praktis.

www.designboom.com

Beberapa kemungkinan rak penyimpanan yang diproduksi ofon.

KOMPAS.com- Demi menekan biaya, sekaligus menciptakan iklim kerja yang produktif, komunikatif, saling mendukung, dan solid, berbagai kantor kini mengadopsi konsep ruang terbuka atau "open space".

Ruang-ruang kantor dengan konsep tersebut umumnya menggunakan perabot "bongkar-pasang" yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pekerja. Sayangnya, pekerja yang datang dan pergi, perubahan struktur, serta bertumbuhnya kebutuhan tidak ditunjang dengan ketersediaan perabot praktis. Memasang dan membongkar perabot membutuhkan waktu lama dan melelahkan.

Menjawab kebutuhan tersebut, perusahaan desain asal Jepang, Nendo, menciptakan solusi praktis berupa konektor perabot bongkar-pasang yang bisa dikunci hanya dengan menggunakan koin, dan dibongkar dengan cara menekannya. Produk tersebut bernama Ofon.


Sistem penghubung bernama Ofon tersebut tidak membutuhkan alat lain selain koin dalam proses perakitan perabot.

Melalui situs resminya, ofon.jp, bahwa sistem penghubung tersebut tidak hanya dapat digunakan pada meja kerja. Beberapa cara pemasangan meja kerja, penyimpanan berkas, rak buku, dan lemari bongkar-pasang produk Ofon juga dapat menggunakannya. Selain itu, koleksi produk Ofon juga meliputi kursi kantor beroda, kursi, sofa, lampu, serta keperluan lain, seperti lampu, jam dinding, gantungan mantel, serta keperluan ruang kantor lainnya. Semua produk tersebut tersedia dalam warna kayu, putih, putih dengan aksen warna hijau, oranye, dan hijau, serta hitam dengan aksen abu-abu dan krem.
 

Nendo memproduksi Ofon untuk Kokuyo. Kokuyo merupakan perusahaan yang memfokuskan diri pada pemenuhan, serta penemuan produk alat tulis kantor. Dalam situs resminya,  perusahaan tersebut menyatakan, "Kreatifitas berarti menyelesaikan masalah kecil yang ditemui orang-orang di dalam pekerjaan dan kehidupannya sehari-hari, satu demi satu, lewat penggunaan ide kreatif."


Anda sedang membaca artikel tentang

Koin, Pemecah Masalah Furnitur Kantor...

Dengan url

http://agetoddlernutrition.blogspot.com/2013/07/koin-pemecah-masalah-furnitur-kantor.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Koin, Pemecah Masalah Furnitur Kantor...

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Koin, Pemecah Masalah Furnitur Kantor...

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger