Warga Unjuk Rasa di KPU Kota Bekasi

Written By bopuluh on Rabu, 19 Desember 2012 | 21.55

Pilkada Bekasi

Warga Unjuk Rasa di KPU Kota Bekasi

Penulis : Ambrosius Harto Manumoyoso | Kamis, 20 Desember 2012 | 12:45 WIB

BEKASI, KOMPAS.com -- Sekitar 50 orang yang tergabung dalam Solidaritas Masyarakat Bekasi (Somasi) berunjuk rasa di sekretariat Komisi Pemilihan Umum Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (20/12/2012). Mereka menuding banyak kejanggalan dalam pelaksanaan Pemilihan Wali Kota Bekasi dan Wakil Wali Kota Bekasi. Massa meminta KPU menggelar pemungutan suara ulang.

Massa mengajukan sejumlah alasan, antara lain banyaknya warga yang tidak bisa menggunakan hak pilih karena tidak tercantum dalam daftar pemilih tetap. Selain itu, dugaan pemberian keterangan tidak benar oleh pasangan calon Rahmat Effendi (petahana) yang menjabat Wali Kota Bekasi tentang memiliki istri satu.

Massa juga menuding saat kampanye telah terjadi dugaan politik uang dengan pemberian Kartu Bekasi Sehat dan voucher perawatan kesehatan di rumah sakit oleh tim kampanye salah satu pasangan calon.

Saat ini, massa masih berunjuk rasa dan menuntut ditemui oleh anggota KPU Kota Bekasi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Warga Unjuk Rasa di KPU Kota Bekasi

Dengan url

http://agetoddlernutrition.blogspot.com/2012/12/warga-unjuk-rasa-di-kpu-kota-bekasi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Warga Unjuk Rasa di KPU Kota Bekasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Warga Unjuk Rasa di KPU Kota Bekasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger